April 18, 2025
Breaking News
Loading...
  • New Movies
  • Recent Games
  • Tech Review

Recent Post

Aplikasi tidak ada di Control Panel... ini Cara Uninstalnya (Tutorial)

Aplikasi tidak ada di Control Panel... ini Cara Uninstalnya (Tutorial)

Pada awalnya saya ingin uninstal salah satu game yang saya dapatkan dari teman karena sudah selesai dimainkan, namun saat saya membuka, Control Panel >> Progarms >> Programs and Features, dan game yang ingin di uninstal tidak ada, saya tidak melihat/menemukan pada daftar program, dan sempat bingun bagainama cara agar bisa menguninstal gamenya, tapi setelah itu saya coba mencari cara yang tidak perlu melalui Control Panel, dan akhirnya menemukan caranya.

Kenapa Aplikasi yang di Instal Tidak Ada pada Daftar Program di Control Panel?
Banyak yang bilang salah satu alasan kenapa Aplikasi ataupun Game yang di instal tidak ada pada daftar di Programs and Features, karena program yang di instal membuat nama kunci registry yang terlalu panjang. Dan bisa juga karena ada file yang hilang atau tidak lengkap.

Untuk kamu yang mungkin mengalami hal seperti ini juga, saya telah menulis tutorial untuk kalian, cara menguninstal aplikasi atau game yang tidak bisa di uninstal melalui Control Panel, karena tidak ada/tercantum di Control Panel.

Tutorial yang saya berikan ini sebenarnya bukanlah cara yang baru, dan juga sebenarnya terdapat banyak cara, tetapi menurut saya ini adalah cara yang termudah, yang siapapun bisa melakukannya.

Langkah-Langkah Cara Uninstal/Hapus Program yang Tidak Ada di Control Panel

1. Instal Revo Uninstaller.
Jika belum mempunyainya kamu bisa dapatkan melalui website resminya, dan menginstalnya pada PC kamu. Kenapa saya menggunakan Revo Uninstaller?, selain mudah digunakan, aplikasi yang satu ini juga bisa menguninstal program melalui shortcut yang ada di desktop, dan juga bisa lebih bersih saat menghapusnya.

2. Buka/Jalankan Revo Uninstaller.


Saat menjalakannya kamu akan melihat daftar program yang telah di instal, (sama seperti pada Control Panel >> Programs and Features), dan beberapa informasi seperti, Ukuran, Versi Aplikasi, Type, Tanggal Instal, dan lainnya.

3. Pilih Hunter Mode.


Sebenarnya bisa dengan menggunakan cara umumnya, memilih program yang ada pada daftar, lalu uninstal. Tapi karena kasus yang saya alami, dimana game yang telah di instal tidak ada di daftar, jadi saya menggunakan Hunter Mode, untuk membantu memilih secara manual game yang ingin di uninstal.

4. Arahkan Icon Hunter Mode ke Shortcut Program lalu Uninstal.

4.1 Tarik Hunter Mode Icon kearah shortcut atau Icon program, lalu pilih uninstall.


4.2 Setelah itu akan muncul pilihan seperti, Safe, Moderate dan Advanced, pilihlah salah satu, lalu Next, dan tunggu proses Scanning selesai.

Pilih
Built-in, untuk uninstal secara normal seperti biasa.
Safe, jika kamu rasa masih ada file penting yang masih digunakan.
Advanced, untuk menghapus semua file, agar lebih bersih.

4.3 Jika sudah selesai scan kamu akan melihat file-file yang berhubungan di berbagai folder yang ada di registry. Disini kamu tinggal hapus filenya dengan memilih Delete, lalu Next/Finish.


Catatan: Seperti biasa setiap tutorial yang saya berikan telah dicoba sebelumnya, dan hasilnya sukses tanpa masalah.
Cara Mengatasi (FIX) [PAD0] Misconfigured device, check GUIDs Pada x360ce

Cara Mengatasi (FIX) [PAD0] Misconfigured device, check GUIDs Pada x360ce

Sedikit cerita, awalnya saya ingin coba main game menggunakan joystick, namun ternyata joystick yang dipakai memiliki status tidak terhubung ke game yang saat ini sedang dimainkan, dan karena itu saya coba memakai x360ce untuk membantu, tapi saat saya mencobanya malah muncul pemberitahuan seperti ini, [PAD0] Misconfigured device, check GUIDs, walaupun bisa disetting, tapi hasilnya masih tetap tidak bisa juga, setelah itu saya cari cara untuk mengatasinya dan akhirnya menemukannya dan berhasil juga.


Yang hobi main game di PC atau Laptop pastinya sudah pada tau aplikasi yang bernama x360ce ini kan?, aplikasi yang sering digunakan untuk membantu membuat beberapa game PC yang dimainkan agar dapat menggunakan stik (Joystick) sebagai controller. Walaupun x360ce bisa membantu kita untuk memainkan game agar menjadi lebih mudah, karena bisa membantu menghubungkan joystick ke game, namun aplikasi ini juga terdapat beberapa eror atau masalah, yang membuatnya tidak berfungsi seperti semestinya. Salah satu masalahnya adalah "[PAD0] Misconfigured device, check GUIDs", yang sering muncul atau terjadi pada windows 8.1, jika kamu menggunakan x360ce versi terbaru.

Sebenarnya untuk cara mengatasi "[PAD0] Misconfigured device, check GUIDs" pada x360ce versi terbaru, cukup sedehana, dan saya telah membuat tutorialnya, yang bisa kamu ikuti langkah-langkahnya.

Cara Mengatasi (FIX) [PAD0] Misconfigured device, check GUIDs, x360ce.

1. Download x360ce 2.0.2.163 dan x360ce terbaru, 32-bit atau 64-bit sesuai dengan game yang dimainkan, dan taruh keduanya di dalam satu folder yang sama.


Untuk aplikasinya bisa kalian dapatkan melalui situs resminya, dan untuk versi 2.0.2.163, jika kalian tidak menemukannya, coba pakai yang versi sedikit lebih rendah atau tinggi.

2. Jalankan (buka) terlebih dahulu x360ce 2.0.2.163, dengan cara klik kanan, lalu pilih "Run as administrator", setelah terbuka, lalu buat file x360ce.ini.


Saat membukanya akan muncul pemberitahuan yang mengatakan x360ce.ini was not found, berikutnya pilih Yes untuk membuatnya, setelah itu keluar dari aplikasinya.

3. Salin atau pindahkan file x360ce.ini yang telah dibuat barusan, dan aplikasi x360ce versi terbaru kedalam folder game yang ingin dimainkan pakai joystick.

Misal yang dimainkan Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4, jadi salin ke dalam folder gamenya berada, misal /E/GAME/Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 (taruh didalam sini).
Itu hanya contoh ya, letak foldernya mungkin akan berbeda pada PC kalian.

4. Jalankan x360ce versi terbaru dengan menggunakan Run as administrator, lalu pilih create untuk buat file xinput1_3.dll, dan selesai.

Pada bagian ini tidak akan lagi muncul pemberitahuan [PAD0] Misconfigured device, check GUIDs seperti sebelunya, dan berikunya tinggal setting tombol-tombol kontrolnya sesuai keinginan kalian lalu save.

Catatan: Ingat selalu jalankan x360ce menggunakan Run as administrator, agar tidak mengalami eror. Juga pastikan game yang dimainkan support menggunakan joystick.

Video Tutorial (Language English)

Tambahan: tutorial ini sudah saya coba sendiri, pada PC saya yang menggunakan windows 8.1, dan hasilnya, bisa menggunakan x360ce terbaru dengan lancar tanpa muncul masalah apapun.
4 Game Bus Simulator Android yang Masih Asik Dimainkan di 2021

4 Game Bus Simulator Android yang Masih Asik Dimainkan di 2021

Game Bus simulator Android, sebuah permainan yang dimana akan membuat pemain menjadi seorang sopir sebuah bus yang harus mengendarai dan membawa penumpang dari satu daerah ke daerah lainnya. Walaupun Game Bus Simulator memiliki gameplay yang sederhana, namun tidak kalah seru dengan tipe game lainnya loh, dan karena itulah saya kali ini akan memberikan Rekomendasi beberapa game Android Bus Simulator untuk kamu.

Sedikit tambahan, tentunya semua sudah pasti tahu seperti apa game simulator itu kan?. Kalau belum mengetahuinya, biar saya jelasin sedikit, pada kebanyakan game simulasi/simulator itu, kita akan bermain dengan berperan menjadi seseorang yang mempunyai profesi tertentu dan melakukan pekerjaannya atau menjalanin kesehariannya secara bebas, sedikit contoh, minsalnyaa menjadi, Pilot (Menerbangkan pesawat ke berbagai daerah), Koki (Memasak makanan atau mengelola restoran), Petani (Mengelola ladang) dan lainnya. Kurang lebih seperti itulah, namun beberapa mungkin berbeda dari apa yang saya jelaskan, misal, game The Sims, atau game simulasi memelihara hewan, atau menjadi hewan seperti pada game Goat Simulator.

Rekomendasi 4 Game Bus Simulator Android

1. Heavy Bus simulator.
Sumber gambar: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.DynamicGames.HeavyBusSimulatorTeste

Heavy Bus simulator ini adalah permainan yang masih asik dimainkan pada tahun 2021, dalam gamenya sendiri kamu akan bermain mengemudi bus dengan membawa penumpang melewati jalan yang bergelombang, jalan tanah, melewati jalan di daerah pegunungan, dan lainya, hingga mencapai tujuan. Dan hal menarik lainnya yang bisa kamu temukan disini, memiliki sistem bensin yang dapat berkurang, dan juga kamu bisa berusaha memberikan perjalan besar untuk penumpang agar mendapat imbalan yang lebih besar.

Fitur:
- Sistem fisika New Dynamic Games, untuk gameplay yang lebih realistis.
- Sistem Baru Artificial Intelligence Games, yang berisi sejumlah perbaikan dalam lalu lintas pemainan.
- Sistem Kustom Skin untuk bus.
- Tersedia banyak kota.
- Beberapa model bus dengan interior yang realistis.

2. Mobil Bus Simulator Game Offline.
Sumber gambar: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gzl.drivebus.parking.game

Rasakan serunya menjadi sopir dan mengemudi sebuah bus dari belakang kemudi, dan rasakan pengalaman dan menantangnya memarkirkan bus di zona parkir. Ini adalah permainan simulator parkir yang beda dari kebanyakan game parkir lainnya, karena disini pemain tidak akan menggunakan mobil biasa, tapi sebuah bus dengan ukuran yang sangat besar, dan game yang satu ini juga akan cocok untuk yang mudah merasa bosan dengan game parkir biasa yang mudah diselesaikan, karena disini kamu bisa merasakan tantangan dalam mengemudi sebuah bus sambil menghindari rintangan yang ada lalu memarkirnya di lingkungan yang padat.

Fitur:
- Simulasi parkir gratis dengan konsep eksklusif.
- Pengalaman mengemudi dan parkir bus kota yang realistis.
- Kontrol kemudi yang sangat halus.
- Banyak bus raksasa parisata.
- Lokasi kota 3d yang menabjubkan.
- Banyak tingkat menantang dengan perjalanan darat yang ekstrim.
- Sesuaikan posisi kamera.

3. Bus Simulator Indonesia.
Sumber Gambar: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.maleo.bussimulatorid

Buat kamu yang mencari game yang masih asik dimainkan pada 2021 ini, dan menyukai game yang ada tema indonesianya, maka game yang satu ini pasti bakal cocok untuk dicoba. Di Bus Simulator Indonesia, kamu akan dibuat merasakan bagaimana keseruan, suka, dan duka menjadi seorang sopir bus yang harus mencari dan pergi mengantar penumpang ke berbagai tempat/lokasi, dengan lingkungan dan kota-kota lokal asli indonesia.

Game ini juga mempunyai grafis yang halus dan kontrol cukup mudah dikendalikan, ditambah lagi karakter penumpang disini berpakaian gaya orang indonesia yang akrab di mata kita, yang membuat kita bisa lebih bisa merasakan bagaimana menjadi seperti seorang sopir bus lokal.

Fitur:
- Desain livery kamu sendiri.
- Kontrol yang mudah.
- Bus-Bus asli indonesia.
- Klakson om telolet om.
- Grafis yag detail.
- Data permainan tersimpan secara onlinne dan otomatis.
- Sistem leaderboard.
- Mod kendaraan.
- Main bersama dengan Mode konvoi online multiplayer.

4. Bus Simulator: Ultimate.
Sumber Gambar: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.zuuks.bus.simulator.ultimate

Permainan dari pengembang yang sama dengan Truck Simulator 2018: Eropa. Dirikanlah perusahaan bus kamu sendiri dan jadilah perusahaan bus terbesar di seluruh dunia. Bus Simulator: Ultimate, mempunyai peta yang sepenuhnya realistis, dan peta kota yang ada di berbagai negara, amerika serikat, itali, belanda, brasil, dan lainnya.

Ini merupakan salah satu game simulator yang masih asik dimainkan di 2021 ini, dan terseru yang saya pernah coba, dengan gameplay yang menurut saya lebih luas tidak sama seperti kebanyakan game bus simulator lain, dan mempunyai fitur yang cukup banyak, peta di berbagai negara berbeda, mengemudi dengan kamera dari belakang kemudi, atau dari atas bus.

Fitur:
- Liga Ultimate Multiplayer.
- Anda dapat memiliki kantor di banyak tempat di seluruh dunia.
- Sistem penumpang akan memberikan reaksi sosial dan realistis.
- 13 bus jarak jauh (Coach) luar biasa.
- Penumpang mungkin mereview anda.
- Interior Realistis.
- 250+ stasiun radio.
- Jalan Tol.
- Area peristirahatan.
- Sistem lalu lintas yang realistis.
- Cuaca yang realistis.
- Efek suara bus yang realistis.
- Kontrol yang mudah.
- Mendukung lebih dari 25 bahasa.


Nah itu dia ke 4 Game Bus Simulator androidnya, apakah ada yang membuat kamu tertarik untuk memainkannya? Selamat Mencoba.
Game Android RPG Open World Terbaik 2020 - 2021, Genshin Impact (Rekomendasi)

Game Android RPG Open World Terbaik 2020 - 2021, Genshin Impact (Rekomendasi)

Game Android RPG Terbaru Terbaik - Genshin Impact merupakan salah satu Game Android Terbaru Terbaik bergenre RPG (Role Playing Game) Open World yang baru hadir berapa bulan, dirilis oleh miHoYo pada 28 september 2020 untuk Android, dan bukan cuma itu saja, game ini juga dirilis untuk beberapa platform lain seperti, PS4 (PlayStation 4), PC (Windows), dan IOS. Walau game ini masih tergolong baru tapi sudah banyak yang memainkannya. Juga, jika pernah mencoba game Honkai Impact 3 kalian pasti bisa menebak akan seberapa bening grafis dari genshin impact, karena keduanya sama-sama dikembangkan oleh miHoYo. 

Gambar Game Genshin Impact, Android, PC, PS4, IOS.

Bagi para penggemar game mobile khususnya di indonesia, pasti tau kan kalau sangat sulit menemukan game android terbaik dengan genre RPG bercampur Adventure yang mempunyai kualitas yang sangat bagus seperti game konsol. Walaupun ada banyak game android rpg yang keren-keren yang bisa ditemukan di luar sana, tapi menurut saya Genshin Impact ini adalah salah satu yang Terbaik, dan yang saya Rekomendasikan untuk kamu mencobanya. 

Baca juga artikel mirip lainnya:
5 Game Android OFFLINE Grafis 3D HD

Hal yang membuat saya merekomendasikan Genshin Impact android, karena ini adalah salah satu game android terbaru dengan grafisnya yang tidak perlu diragukan lagi, yang bisa dibilang sangat memukau (lihat saja pada screenhotnya), selain itu, mempunyai genre RPG Open World, gameplay yang epik, setara dengan game pc atupun konsol, dan juga banyak yang bilang Genshin Impact sedikit mirip dengan salah satu game terkenal yang ada di konsol Nintendo, yaitu "Legend of Zelda: Breath of the Wild", jadi gamenya bisa dijamin bakal seru, dan buat yang pernah memainkanya pasti akan merasa kemiripan dari keduanya, khususnya pada bagian visual dan gameplay. 

Gambar Game Genshin Impact, Android, PC, PS4, IOS.

Pada Genshin Impact pemain berperan sebagai seorang dari sepasang saudara kembar yang berkelana dari dunia satu kedunia lain. Sampai sesosok dewa yang tak dikenal menghadang langkahmu, merenggut saudara kembarmu, dan menyegel kekuatanmu. Karena sihirnya, kamu tertidur tak sadarkan diri.Saat kesadaranmu kembali, dunia di sekelilingmu... bukan lagi dunia yang kamu kenal.

Dalam Permainan - pemain akan bermain di dunia yang bernama Treyvat, karena ini merupakan game RPG Open World, jadi dapat menjelajahi dan berpergian ke berbagai tempat yang pada map yang cukup luas dengan bebas, pemain juga dapat melakukan berbagai hal seperti, berpetualang untuk menyelesaikan storynya, mengumpulkan sumber daya, memasak, terbang diudara, memanjat pohon atau tebing, berenang, pergi mencari harta karun, bertarung melawan monster, meningkatkan level, dan masih banyak lainnya.

Gambar Game Genshin Impact, Android, PC, PS4, IOS.

Genshin Impact saat ini memiliki lebih dari 24 karakter dengan desain bergaya anime yang terlihat menarik yang bisa dipilih untuk dimainkan, namun kamu harus mendapatkannya terlebih dahulu melalui gacha. Game ini sangat cocok untuk yang menyukai game dengan tampilan karakter seperti pada JRPG.

Setiap karakter mempunyai kemampuan bertarung unik, senjata dan elemen yang berbeda satu sama lain, terdapat tujuh elemen, Cryo (es), Dendro (alam), Pyro (api), Hydro (air), Anemo (angin), Electro (listrik), dan Geo (tanah).

Disini juga dapat membentuk party (tim) yang berisi 4 karakter sesuai keinginan, dan juga dapat dengan bebas mengonta-ganti karakter. 

Seperti yang sudah saya sebuat sebelumnya Genshin Impact mempunyai grafis memukau yang top lah, ditambah dengan adegan animasi yang diproses secara real-time, gerakan karakter yang ditangkap teknologi motion capture, terpadu menjadi grafis berkualitas tinggi. juga ditemani dengan musik dan fitur cuaca dalam yang berubah secara dinamis, mengikuti siang dan malam pemain.

Gambar Game Genshin Impact, Android, PC, PS4, IOS.

Sedikit tambahan, Genshin Impact termasuk kategori game berat, menurut info yang saya dapat, setidaknya butuh smartphone android dengan ram 3gb atau lebih tinggi, dan membutuhkan memori kosong sebesar 8gb.

Bagaimana apakah kamu tertarik untuk mencoba game Android Terbaru terbaik yang satu ini?.
Perbedaan PPSSPP (Versi Biasa) dan PPSSPP Gold - Manakah yang Lebih Bagus??

Perbedaan PPSSPP (Versi Biasa) dan PPSSPP Gold - Manakah yang Lebih Bagus??

Perbedaan PPSSPP dan PPSSPP Gold - Seperti yang sudah kita semua ketahui kalau PPSSPP merupakan sebuah aplikasi emulator yag sangat ringan yang berfungsi untuk menjalankan dan memainkan game PSP (PlayStation Portable) pada Android ataupun Windows. Dan buat kamu sudah yang sering bermain game menggunakan aplikasi yang satu ini, pastinya sudah tau dong, kalau PPSSPP sendiri memiliki 2 versi yang tersedia pada website resminya, yang bernama "PPSSPP" untuk versi biasa yang bisa di dapat secara gratis, dan satunya lagi "PPSSPP Gold" yang merupakan versi berbayar.


Kebanyakan orang mungkin belum mengetahui apakah PPSSPP biasa berbeda dengan PPSSPP Gold, karena versi Gold ini merupakan versi berbayar yang mana tidak semua orang instal, karena jika ingin menggunakannya maka harus dibeli terlebih dahulu. Dan juga pasti ada yang bertanya tanya, mana yang lebih bagus? apa perbedaannya? mana yang lebih lancar? yang akhirnya malah membuat bingun harus pilih yang mana untuk di gunakan untuk memainkan game psp.

Perbedaan PPSSPP dan PPSSPP Gold.


Icon
Hal yang paling mencolok dari perbedaan kedua versi PPSSPP ini yang bisa dilihat dengan jelas adalah icon, disini PPSSPP (versi biasa) memiliki icon berwarna biru muda yang terlihat biasa, dan Untuk PPSSPP gold berwarna emas dengan 4 titik kecil bitang yang terlihat seperti disinari cahaya dan lebih mewah.

Cuma itu saja perbedaannya, mungkin kalian sedikit kecewa, tapi itulah kenyataannya. Saya juga sudah mencoba kedua versi PPSSPP untuk mencoba bermain beberapa game seperti, God Of War, Toy Story 3, Monster Hunter Portable 3rd HD, dan hasilnya tidak ada perbedaan yang saya rasakan pada performa maupun fitur - fiturnya. Disini saya menggunakan smartphone android dengan spek rendah (hp kentang) untuk tes, jadi akan lebih terasa kalau ada perbedaan dari segi performa.

Tambahan
Buat yang masih saja penasaran dan bertanya tanya Perbedaan PPSSPP dan PPSSPP Gold... Pada salah satu halaman di www.ppsspp.org berjudul "Why Gold" memberikan sedikit keterangan tentang PPSSPP Gold, namun tidak menjelaskan secara pasti apa ini kelebihannya atau bukan, hanya keterangan tentang beberapa fitur yang sebenarnya ada pada kedua versi PPSSPP... jadi kalian penasaran bisa membacanya sendiri untuk mengetahuinya.


Pendapat Pribadi
Jika kalian bertanya pada saya mana yang lebih bagus maka saya akan memilih PPSSPP Gold, karena dengan menggunakannya kita bisa membantu untuk mengembangkan dan membuat PPSSPP menjadi lebih baik kedepannya.
Cara Mengurangi Lag PCSX2 Saat Main Game PS2 Pada PC Spesifikasi Rendah

Cara Mengurangi Lag PCSX2 Saat Main Game PS2 Pada PC Spesifikasi Rendah

Cara Mengurangi Lag PCSX2 PC Spek Rendah Ram 2gb/4gb - Main game itu, untuk senang-senang, untuk menghibur diri di saat waktu senggang, tapi apa jadinya kalau game yang ingin dimainkan itu malah lag, patah patah, atau lemot? jelas jadi ga asik lagi dong, niatnya ingin menghibur diri tapi hasilnya malah sebaliknya. Walaupun sebenarnya itu wajar dan sering terjadi sih, kalau kita menggunakan PC atau Laptop yang mempunyai spek (spesifikasi) rendah alias low end, dan apa lagi game yang kita mainkan harus menggunakan emulator PCSX2, yang mana membutuhkan PC atau Laptop dengan spek yang lumayan tinggi kalau mau game yang dimainkan 100% lancar tanpa di setting lagi.

Bagi kita yang hanya mempunyai PC atau laptop dengan spek (spesifikasi) yang rendah, yang mempunyai ram 2gb atau 4gb saja, pasti cukup kesulitan untuk memainkan game-game PS2 (PlayStation 2) menggunakan emulator PCSX2 dengan lancar, karena kebanyakan game yang dimainkan pastinya akan mengalami lag/lemot/berat saat dijalakan pada emulator pcsx2 ini... Namun bukan berarti tidak ada harapan sama sekali untuk bisa menjalakan game PS2 tanpa lag pada emulator PCSX2 ini. Sebenarnya kita bisa bermain game ps2 pada pc low end dengan lumayan lancar, dengan cara mengubah beberapa Konfigurasi (Config) yang tersedia pada pcsx2.


Cara Mengurangi Lag PCSX2 Agar Lancar Saat Main Game.


Catatan: Disini sebagai contoh saya menggunakan laptop dengan spesifikasi, windows 8.1, Amd E1-6010 1.35 GHz (2 cpu), Amd Radeon R2 Graphics, Vram 256 MB, Ram 2 GB, DirectX 11, untuk mencoba memainkan game "Harvest Moon Save The Homeland" pada PCSX2 1.4.0 yang belum di ubah konfigurasinya, dan hasilnya game berjalan lambat alias lag, speed cuma 35%.

Penting: saya tidak merekomendasikan menggunakan PC atau laptop dengan spesifikasi yang sama atau lebih rendah dari laptop saya untuk memainkan game ps2 memakai emulator pcsx2 ini, (sebaiknya menggunakan yang lebih tinggi).

Mengubah Konfigurasi (Config) Pada Plugin GS PCSX2. 
Jika ingin game yang dimainkan lebih lancar, sebaiknya kita mengubah beberapa konfigurasi pada plugin GS agar speed dan fps meningkat. Caranya masuk ke menu "Konfigurasi >> Video (GS) >> Pengaturan Plugin," lalu atur seperti berikut ini.

Adapter: Default Hardware Device. (Atau pilih sesuai VGA PC kalian).
Renderer: Direct3D 11 (Hardware) atau DirectD9 (Hardware). (Pilih yang Hardware jangan Software, karena waktu saya coba, gamenya berjalan lebih cepat kalau pakai yang hardware dan pengaturannya lebih banyak).
Interlacing: None.
Allow 8-Bit Textures: Tidak perlu di centang.
Internal Resolution: Native.
Texture Filtering: Nearest. (Kalau mau pakai yang Bilinear juga tidak masalah).
Anisotropic Filtering: Off.
CRC Hack Level: Full.
Enable HW Hacks: Centang. (Atur Skipdraw ke 1 atau 2, yang lainnya tidak perlu diubah). 


Jika sudah di atur semuanya lalu pilih OK, dan silakan lihat apa gamenya menjadi lebih lancar atau tidak.

Catatan 2: Saya disini pakai PCSX2 1.4.0, dan buat kalian yang pakai PCSX2 1.6.0 bisa juga mengatur Konfigurasinya sama seperti yang saya berikan, karena ke 2nya punya pengaturan yang tidak jauh bebeda. Juga sebaiknya ubah bahasa PCSX2 ke indonesia agar lebih mudah mengikuti tutorial ini, kalau tidak tau caranya, silakan buka pada menu "Misc >> Change Language".

Mengaktifkan Pengaturan Speedhacks Pada PCSX2.
Speedhacks ini adalah pengaturan yang memiliki pengaruh yang cukup besar untuk meningkatkan speed, untuk mengurangi lag atau berat pada game yang dijalankan pakai pcsx2. Ini adalah pengaturan yang cukup membantu bagi kamu yang menggunakan laptop atau pc low end.
(Speedhacks biasanya meningkatkan kecepatan emulasi, tetapi dapat menyebabkan gangguan, audio rusak, dan pembacaan FPS yang salah. Saat mengalami masalah emulasi, silakan nonaktifkan pengaturannya.)

Cara Mengaktifkannya, masuk ke menu "Konfiguraasi >> Pengaturan Emulasi >> Speedhacks," lalu hapus cetang pada "Preset" (letaknya dibawah sebelah kiri,) lalu centang pada "Aktifkan," Berikutnya tinggal di atur seperti ini.


EE Cyclerate: atur menjadi "-1" Jika game yang dimainkan sangat berat saat dijalankan, dan atur menjadi "0" (default) jika gamenya tidak terlalu berat.
VU Cycle Stealing: Untuk pengaturan yang satu ini, atur menjadi "1" terlebih dahulu dan lihat apa gamenya sudah menjadi lebih lancar atau belum, jika belum naikkan ke "2," dan naikkan ke "3" jika dirasa masih kurang lancar.
Untuk sisa pengaturan lainnya
Aktifkan INTC Spin Detection.
Aktikan Deteksi Wait Loop.
Aktifkan fast CDVD.
Flag Hack mVU.
MTVU (Multi Threaded microVU1).
Centang semua kecuali pada bagian fast CDVD.

Ini adalah hasil dari konfigurasi yang saya ubah pada PCSX2 untuk memainkan Game "Harvest Moon Save The Homeland," yang awalnya hanya berjalan lag/lambat (Speed 35%-40%,) setelah di setting gamenya menjadi lebih lancar (speed 90%-100%).


Nah untuk mamainkan game ps2 pakai emulator PCSX2 agar lancar tanpa lag di PC atau Laptop dengan spesifikasi yang rendah, menurut saya kalian hanya perlu menkonfigurasi pada 2 pengaturan itu saja, karena dari hasil yang saya coba secara langsung, 2 pengaturn itu mempunyai pengaruh yang paling besar untuk meningkatkan Speed dan FPS, yang tidak terlalu berefek.

Ok cuma itu saja tutorial yang bisa saya berikan, dan semoga bisa membantu kalian...
Copyright © 2014 Mamang Gaming All Right Reserved